Selamat Datang di Welcome

Assalamualaikum..

Alhamdulillah.. Setelah hampir 2 tahun vakum dari dunia blog karena kesibukan yang mungkin bisa dikatakan sebagai urusan dunia dan akhirat akhirnya saya bisa kembali menyentuh blog ini yang sudah berdebu dan penuh dengan sarang laba-laba.

Adipura Untuk Makassar, Siapa Yang Bangga?

Berita tentang Kota Makassar yang berhasil mendapatkan Piala Adipura menjadi trending topik di berbagai portal berita baik itu media cetak maupun media online. Tidak hanya menjadi berita utama, Piala Adipura pun mendapat pengawalan ketat saat diarak keliling Kota Makassar untuk ditunjukkan kepada masyarakat bahwa Makassar layak mendapatkan penghargaan ini.

Suatu prestasi yang luar biasa yang patut untuk dibanggakan ketika melihat kota tercinta ini sebenarnya masih belum bisa menjadi kota yang layak untuk mendapatkan Piala Adipura tetapi dengan mudahnya bisa diraih.

Continue reading →

Rahasia

tak ada sore
dan udara menjadi segar
tak ada gelap
lalu mata enggan menatap
tak ada bintang mati
butiran pasir terbang ke langit
tak ada fajar
hanya remang malam semua telah hilang
terserah matahari

harum mawar membunuh bulan
rahasia tetap diam tak terucap
untuk itu semua aku mencarimu
berikan tanganmu jabat jemariku
yang kau tinggalkan hanya harum tubuhmu
berikan suaramu balas semua bisikanku
memanggil namamu
atau kau ingin aku berteriak sekencang-kencangnya
agar seluruh ruangan ini bergetar oleh suaraku

 

Lyric By Payung Teduh

Celebes Corolla Community Dengan Sedan Tuanya

10479067_774580142565062_6231456298779324436_n

Perkembangan dunia otomotif saat ini bisa dikatakan sangat maju seiring berkembangnya jaman. Berbagai produsen otomotif bersaing dengan sangat ketat untuk bisa mencuri perhatian calon konsumennya. Tidak mau untuk bermain-main di pasaran, para produsen otomotif menanamkan teknologi yang canggih didalam produk otomotif yang mereka produksi agar bisa memberi kenyamanan dan kemudahan dalam berkendara.

Berbeda halnya Celebes Corolla Community atau biasa di singkat CCC, komunitas mobil yang bermarkas di kota daeng ini mencoba untuk memperkenalkan kepada masyarakat khususnya di kota Makassar bahwa mobil tua yang selama ini ditinggalkan karena perkembangan jaman ternyata bisa menjadi alat pemersatu bagi sebagian orang. Continue reading →